Tips and Trick Bermain Gitar

Kunci terpenting dalam bermain gitar bagi seorang pemula adalah ketekunan dan kesabaran. Bermain gitar dengan nada dan melodi yang indah memang tidak mudah. Makanya ada tips dan trik khusus untuk pemula. Dimulai dari dasar gitar dan bagian-bagian gitar yang perlu untuk diperhatikan. Seorang gitaris pemula harus mulai memperhatikan posisi gitar yang nyaman. Pemula dapat memegang gitar di pangkuan mereka dan mendekatkan badan gitar ke dada dan perut mereka. Pegang badan gitar sambil menekan senar dengan santai.

Kalau kalian ingin belajar bermain gitar, kalian perlu tau cara menyetel gitar dengan benar. Neck (leher) gitar dibuat untuk mengatur nada senar dengan benar. Setiap chord memiliki pengaturan nada yang berbeda. Mulai dari nada terendah hingga nada tertinggi. Dalam hal ini, ada beberapa cara menyetel gitar bagi pemula yang bisa kalian coba.Kalian bisa menyesuaikan nada gitar kalian secara manual menggunakan tuner, aplikasi tuner, atau bisa juga menggunakan tuner bawaan dari gitar. Beberapa dari metode ini sangat simpel dan mudah dicoba bagi pemula.

Gitar memiliki tujuh kunci dasar yaitu kunci A, kunci B, kunci C, kunci D, kunci E, kunci F, dan kunci G, yang setiap masing-masing kuncinya memiliki nada mayor maupun minor. Berikut penjelasannya.

  1. Kunci A mayor

Kunci dasar A, seringkali disebut sebagai kunci yang paling mudah bagi para pemula, dimana ketiga jari akan berada di fret yang sama sehingga tidak memerlukan perpindahan yang terlalu rumit. Berikut penjelasan cara untuk memainkan kunci A mayor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar II pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Menggunakan jari tengah untuk menekan senar III pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Dan yang terakhir, menggunakan jari manis untuk menekan senar IV pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  1. Kunci A minor

Kunci dasar Am atau A minor juga merupakan salah satu kunci yang sering digunakan. Berikut penjelasan cara untuk memainkan kunci A minor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar II pada fret atau kolom pertama pada gitar.
  • Menggunakan jari tengah untuk menekan senar IV pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Dan yang terakhir, menggunakan jari manis untuk menekan senar III pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  1. Kunci B mayor

Kunci B merupakan kunci yang cukup sulit untuk dipelajari bagi para pemula yang baru belajar bermain alat musik gitar, dikarenakan posisi jari yang rumit. Berikut penjelasan cara untuk memainkan kunci B mayor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar I dan senar V secara bersamaan (bagi senar II, III, maupun IV boleh ikut ditekan) pada fret atau kolom kedua gitar.
  • Menggunakan jari tengah untuk menekan senar IV pada fret atau kolom keempat pada gitar.
  • Menggunakan jari manis untuk menekan senar III pada fret atau kolom keempat pada gitar.
  • Dan yang terakhir, menggunakan jari kelingking untuk menekan senar II pada fret atau kolom keempat pada gitar.
  1. Kunci B minor (Bb)

Kunci Bb atau B mol minor pada gitar yang menandakan bahwa nada turun setengah dari nada yang dimaksud. Berikut penjelasan cara memainkan kunci B mol mayor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar I pada fret atau kolom pertama pada gitar.
  • Menggunakan jari tengah untuk menekan senar IV pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Menggunakan jari manis untuk menekan senar III pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Dan yang terakhir, menggunakan jari kelingking untuk menekan senar II pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  1. Kunci C mayor

Kunci C merupakan kunci yang akan paling sering digunakan dalam memainkan sebuah lagu atau alunan musik, Oleh sebab itu, penting untuk memahami cara memainkan chord tersebut. Berikut penjelasan cara memainkan kunci C mayor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar II pada fret atau kolom pertama pada gitar.
  • Menggunakan jari tengah untuk menekan senar IV pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Menggunakan jari manis untuk menekan senar V pada fret atau kolom ketiga gitar.
  1. Kunci D mayor

Kunci D merupakan kunci yang cukup mudah untuk dimainkan, namun bagi pemula harus tetap berhati-hati dalam menempatkan posisi jari dengan baik agar suara yang keluar tidak pecah. Berikut penjelasan cara memainkan kunci D mayor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar III pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Menggunakan jari tengah untuk menekan senar I pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Menggunakan jari manis untuk menekan senar II pada fret atau kolom ketiga pada gitar.
  1. Kunci D minor (Dm)

Kunci Dm atau D minor biasanya sering digunakan untuk lagu-lagu yang memiliki suasana atau nuansa sedih . Berikan penjelasan cara memainkan kunci D minor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar I pada fret atau kolom pertama pada gitar.
  • Menggunakan jari tengah untuk menekan senar III pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Menggunakan jari manis untuk menekan senar II pada fret atau kolom ketiga pada gitar.
  1. Kunci E mayor

Kunci E mayor merupakan kunci yang cukup mudah untuk dipelajari, dan karena kunci E ini bassnya terletak pada senar VI kita tidak perlu khawatir tidak sengaja memainkan senar lain. Berikut penjelasan cara memainkan kunci E mayor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar III pada fret atau kolom pertama pada gitar.
  • Menggunakan jari tengah untuk menekan senar V pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Menggunakan jari manis untuk menekan senar IV pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  1. Kunci E minor (Em)

Kunci Em atau E minor merupakan kunci yang hanya memerlukan dua fret atau kolom saja. Berikut penjelasan cara memainkan kunci E minor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar V pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Menggunakan jari tengah untuk menekan senar IV pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  1. Kunci F mayor

Kunci F mayor merupakan salah satu kunci pada alat musik gitar yang sulit dipelajari bagi para pemula, karena posisinya yang cukup rumit, sehingga memerlukan latihan untuk dapat memainkan chord tersebut dengan baik. Berikut penjelasan cara memainkan kunci F mayor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar I dan senar II secara bersamaan yang terletak pada fret atau kolom pertama pada gitar.
  • Menggunakan jari tengah untuk menekan senar III pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Menggunakan jari manis untuk menekan senar IV pada fret atau kolom ketiga pada gitar.
  1. Kunci F minor (Fm)

Kunci Fm atau F minor merupakan kunci yang cukup sulit untuk dimainkan. Oleh sebab itu, bagi para pemula yang baru belajar kunci F minor memiliki dua cara. Berikut penjelasan cara memainkan kunci F minor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar I, senar II, dan senar III secara bersamaan yang terletak pada fret atau kolom pertama pada gitar.
  • Menggunakan jari manis untuk menekan senar IV pada fret atau kolom ketiga pada gitar.
  1. Kunci G mayor

Kunci G mayor juga merupakan salah satu kunci yang biasa digunakan dalam sebuah lagu dan seringkali digunakan ketika seseorang berlatih untuk bermain alat musik gitar. Berikut penjelasan cara memainkan kunci G mayor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar V pada fret atau kolom kedua pada gitar.
  • Menggunakan jari tengah untuk menekan senar VI pada fret atau kolom ketiga pada gitar.
  • Menggunakan jari manis untuk menekan senar I pada fret atau kolom ketiga pada gitar.
  1. Kunci G minor

Kunci Gm atau G minor merupakan kunci yang yang terbilang mudah bahkan untuk para pemula yang baru belajar alat musik gitar. Berikut penjelasan cara memainkan kunci G minor.

  • Menggunakan jari telunjuk untuk menekan senar I, senar II, dan senar III secara bersamaan pada fret atau kolom ketiga pada gitar.
  • Menggunakan jari manis untuk menekan senar IV pada fret atau kolom kelima pada gitar.

Cara bermain gitar. Langkah-langkah :1. Miliki gitar, jika anda ingin optimal dalam belajar main gitar, hal yang pertama harus disiapkan adalah memilki gitar. untuk pemula lebih baik jenis gitar akustik. Menyetem gitar, memang bukan hal mudah bagi pemula untuk menyetel/menyetem gitar karena harus memahami nada dari setiap senar. senar 1=E, senar 2=B, senar 3=G, senar 4=D, senar 5=A dan senar 6=E3. Belajar chord gitar, pelajari terlebih dahulu chord dasarnya seperti A, B, C, D, E, F, dan G lalu Am, Bm, Cm, Dm, Em, Fm dan Gm4. Mencari lagu dan chordnya baik di internet ataupun di buku. Lalu pahami hingga anda hafal dengan lagu dan chord dalam lagu tersebut.