Timus merupakan makanan tradisional yang berasal dari Karanganyar,Jawa Tengah. Makanan ini berasal dari hasil bumi yang kerap dijadikan sumber karbohidrat yaitu ubi jalar. Ubi jalar kerap dijadikan ragam makanan karena proses mengolahnya yang mudah dan mempunyai rasa yang enak. Selain itu,ubi jalar merupakan salah satu umbi-umbian yang melimpah, khususnya di tanah nusantara.
sumber cookpad
Timus merupakan makanan tradisional yang bahan dasarnya dari ubi jalar dengan tambahan gula dan sedikit tepung tapioka. Proses pembuatan timus sangat sederhana dan bahkan bisa untuk dibuat sendiri.
Pembuatan timus yang pertama yaitu,ubi jalar yang sudah dicuci bersih lalu dikupas. Kemudian dikukus sampai teksturnya lunak. Setelah itu,ubi jalar dihaluskan dengan cara ditumbuk. Ubi jalar yang telah halus dicampur dengan tepung tapioka dan gula pasir,aduk hingga semuanya tercampur rata. Kemudian bentuk adonan menjadi bulat atau memanjang,hingga semua adonannya habis. Setelah itu,goreng hingga warnanya berubah menjadi kecoklatan. Timus siap untuk dinikmati.
Timus cocok dinikmati dalam keadaan masih hangat karena akan memberikan sensasi krispi diluar dan lembut didalam. Timus memiliki tekstur yang lembut dan empuk serta perpaduan rasa manis gurih yang sangat nikmat,sehingga cocok untuk menjadi teman secangkir teh atau minuman lainnya.
Selain lezat dan murah, timus mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan tubuh karena terbuat dari ubi jalar yang kaya akan vitamin A dan C, beta karotin, serat, serta rendah kalori. Serat yang tinggi pada ubi jalar mampu membuat kenyang lebih lama sehingga cocok untuk menurunkan berat badan.