Rekomendasi Kuliner Sate Kambing di Kota Solo Versi Orang-orang yang Gagal Reunian

Hidup ini memang serba tak jelas. Tulisan ini lanjutan dari tulisan ini. :slightly_smiling_face:

Ya begitulah. Kembali ke pepatah “suatu yang direncanakan banyak gagalnya.” Itulah yang terjadi pada wacana ketemuan (baca reunian) beberapa minggu lalu. Sebab-nya sih klasik, eh mendadak ada yang dapat surat tugas bla bla bla… Tentu semua bisa memaklumi. Tapi yaaa, gagalnya pertemuan tak dapat ditampikkan. Heeemmm.

Alhasil, gagal bertemu berujung pada obrolan via grup WA tentang kuliner sate kambing. Argumen pun saling betemu-adu menyoal sate kambing yang paling endes. Beberapa nama menyeruak, Pak Pong, Pak Bayu, sate kere Kleco, Pak Manto, sate buntel, Bu Bejo, hingga Mbok Galak.

Dari beberapa nama tersebut, mengerucutlah pada tiga kandidat yang dilabeli ter-endes di Solo: Bu Bejo, Pak Manto, dan Mbok Galak. Konon cerita, urutan tersebut menunjukkan kualitas.

Aku yang tak maniak sate pun coba cek kebenaran dari hipotesis yang diajukan tersebut. Tak langsung beli satenya sih, namun cukup melihat ulasan di google maps. Berikut hasilnya.

Sate Kambing Bu Bejo

image
Sumber gambar: Google Maps

Versi nama lengkapnya merujuk Google Maps ialah “Sate Kambing Bu Hj. Bejo”. Mengacu pada penelusuran google maps pada hari Jumat, 1 Juli 2022 pukul 10.00 WIB, warung sate yang berada di Jalan Sungai Sebakung No.10, Kedung Lumbu, Kec. Pasar Kliwon ini dapat nilai bintang 4.5 dengan jumlah ulasan sampai dengan 4.226 ulasan. Meski begitu, Sate Kambing Bu Bejo juga tak luput dapat bintang satu. Beberapa ulasan bintang satu Sate Bu Bejo mengeluhkan mengenai: pelayanan yang kurang bagus, kualitas makanan (sate alot, dll.), dan tempat kurang nyaman.

Sate Kambing Pak Manto Solo

image
Sumber gambar: Google Maps

Warung sate yang berada di Jalan Honggowongso No.36, Sriwedari, Kec. Laweyan, Kota surakarta ini memiliki ulasan sebanyak 11.320. Jumlah yang cukup banyak tentunya. Sementara itu, nilai bintang yang diperoleh 4.4 (merujuk pada google maps pada Jumat, 1 juli 2022 pukul 10.50 WIB). Meski begitu, Sate Kambing Pak Manto juga tak luput dari bintang satu. Beberapa keluhan yang memberi bintang satu tak jauh beda dengan keluhan sate Bu Bejo: pelayanan yang kurang bagus, kualitas makanan (sate alot,dll.) , dan tempat kurang nyaman.

Sate Kambing Mbok Galak

image
Sumber gambar: Google Maps

Warung sate yang berada di Jalan Ki Mangun Sarkoro No.112 Sumber Banjarsari, Banyuanyar, Sumber, Kota Surakarta ini mendapatkan nilai bintang 4.4 dengan jumlah ulasan 6.254 (merujuk pada google maps pada Hari Jumat, 1 Juli 2022, pukul 11.09). Sama halnya dengan kedua warung sate sebelumnya, Sate Kambing Mbok Galak juga mendapat bintang satu. Keluhan ulasan bintang satu kurang lebih sama sih dengan dua warung sate sebelumnya: pelayanan yang kurang bagus, kualitas makanan (sate alot,dll.), dan tempat kurang nyaman.

Jadi mau pilih yang mana nih? Mana pun boleh pastinya. Semua punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Pastinya! Kalau mau nyate kambing jangan terlampau banyak-banyak yaaa. Dan jangan lupa bawa uang. :sweat_smile:

Salam Jumat berkah :pray:
2022-07-01T04:30:00Z

1 Like