Pesona Keindahan Pantai Menganti yang Ada di Kebumen

Penulis : Fina Alfiana Fakhrunnisa

Kebumen merupakan salah satu kabupaten yang terletak di bagian selatan Provinsi Jawa Tengah. Kabupaten ini terkenal dengan beberapa destinasi wisata yang sangat banyak, terutama wisata alam seperti pantai, air terjun, perbukitan, waduk, goa, dan masih banyak lagi. Salah satu wisata alam yang sangat banyak yang ada di Kabupaten Kebumen adalah pantai. Bagian selatan Kebumen yang berbatasan langsung dengan pantai yang membuat Kabupaten Kebumen memiliki banyak sekali pantai yang indah dan menawan. Salah satu pantai di Kebumen yang memiliki pemandangan indah dan memanjakan mata adalah Pantai Menganti.
Pantai Menganti sendiri terletak di Desa Karangduwur, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen. Jarak Pantai Menganti dari pusat Kota Kebumen cukup lumayan jauh, yaitu sekitar 40 km. Perjalanan menuju Pantai Menganti cukup membutuhkan keberanian, karena medan yang dilewati adalah perbukitan yang berkelok-kelok, jadi kalian harus berhati-hati ya ketika akan berkunjung kesini. Selama Perjalanan menuju pantai ini kalian akan melihat pemandangan yang hijau dari pohon-pohon yang berada di kanan dan kiri jalan. Harga untuk tiket masuk ke Pantai Menganti sangat bersahabat dengan kantong, kalian cukup membayar tiket sebesar Rp 15.000. Dengan biaya tiket tersebut, sudah termasuk biaya parkir, sangat terjangkau bukan?. Pantai Menganti sudah memiliki area parkir yang sangat luas, sehingga cocok sekali untuk menjadi tujuan berlibur bersama rombongan keluarga ataupun teman-teman.
Ketika kalian sudah sampai di lokasi Pantai Menganti, kalian akan di suguhkan pemandangan yang memanjakan mata. Pantai Menganti memiliki air laut yang jernih dan pasir pantai putih yang membuat pantai ini masuk menjadi pantai terindah yang ada di Jawa Tengah. Ketika kalian berkunjung ke Pantai Menganti kalian tidak hanya suguhkan dengan pemandangan pantai saja, tetapi kalian akan melihat pemandangan alam perbukitan tebing kars. Selain itu kalian juga bisa menikmati pemandangan matahari terbit dan matahari tenggelam di pantai ini. Banyak sekali tempat yang disediakan untuk kalian nikmati, mulai dari balon udara, sepeda gantung, bukit sigatel yang cocok untuk kalian yang senang mendaki, dan tanjung karang bata. Pantai menganti juga memiliki jembatan merah yang menarik untuk kalian yang suka berfoto. Tak hanya sampai disitu, Pantai Menganti juga menyediakan area camping yang dihadapkan dengan pemandangan laut juga perbukitan. Bagaimana? sudahkah kalian tertarik untuk mengunjungi pantai ini?