Mimpi Manis Masa Kecil: Menjadi Dewasa Kukira Menyenangkan, Kenyataannya...

Waktu kecil sering kali berimajinasi tentang masa depan. Setiap melihat orang dewasa selalu berpikir bahwa menjadi dewasa itu sangatlah menyenangkan. Dalam imajinasi tersebut, menjadi dewasa penuh dengan kebebasan, kemandirian, dan kebahagiaan. Ketika dewasa, kita mempunyai kebebasan untuk memilih jalan mana yang akan kita tempuh untuk menjalani kehidupan yang kita inginkan, dan mewujudkan mimpi-mimpi yang kita inginkan di masa depan. Namun realitanya, menjadi dewasa sangatlah menyebalkan. Ketika beranjak dewasa, kita dihadapkan oleh berbagai macam ketakutan, keraguan, tekanan yang semakin banyak, tanggung jawab semakin besar, dan ketidakpastian akan masa depan. Seperti takut akan kegagalan, banyak keraguan untuk melangkah lebih jauh karena tidak percaya akan kemampuan yang ada dalam diri kita. Selain itu, kita sering kali membandingkan diri kita dengan orang lain, merasa gagal ketika melihat pencapaian orang lain lebih baik dibandingkan pencapaian yang kita raih. Hal tersebut, menjadikan kita tidak percaya diri. Padahal, kita juga bisa seperti mereka dengan versi terbaik yang ada dalam diri kita. Pada kenyataannya hidup bukanlah perihal perlombaan, namun hidup adalah seni untuk terus bertahan bagaimanapun keadaannya.

Semakin bertumbuhnya usia, lingkup pertemanan juga semakin sempit. Sempitnya lingkup pertemanan disebabkan oleh beberapa faktor diantaranya yaitu, adanya perubahan dan gaya hidup. Karena tanggung jawab semakin besar seperti tuntutan pekerjaan dan berbagai tekananan lainnya membuat kita memiliki sedikit waktu untuk beriteraksi dengan teman-teman. Selain itu, kita juga lebih selektif dalam memilih teman yang dapat memberikan dukungan dan memiliki tujuan yang cenderung sama dengan apa yang sedang kita usahakan. Semakin dewasa, semakin banyak tantangan dan rintangan yang akan kita lewati. Oleh karena itu, dukungan dari orang sekitar sangat dibutuhkan salah satunya adalah dukungan dari teman-teman kita. Tanpa adanya dukungan dari orang-orang sekitar, kita akan merasa kesepian dan kebingungan akan melangkah kemana karena tidak ada tempat bertukar cerita ketika kita sedang berada dalam kebingungan. Untuk itu, kita harus berada dalam lingkup pertemanan yang sehat. Dengan adanya lingkup pertemanan yang sehat akan sangat bermanfaat bagi kita dalam mengurangi stress, meminimalisir rasa kesepian, merasa aman dan nyaman, serta menjaga kesehatan fisik maupun mental kita.

Tidak mudah untuk menjadi dewasa. Ada banyak kendala yang harus diatasi. Namun bukan berarti tumbuh dewasa tidak menyenangkan. Dalam banyak hal, kita masih bisa menikmati hidup sebagai orang dewasa. Cara untuk menikmati hidup sebagai orang dewasa adalah dengan melakukan hal yang membuat kita senang, menerima bahwa hidup tidak selamanya mudah dan banyak rintangan yang harus kita lalui. Kita juga dapat membuat tujuan yang lebih realitis, fokus akan potensi yang ada dalam diri kita, dan berhenti membandingkan diri kita dengan orang lain. Selain itu, kita juga dapat mengonsumsi makanan yang sehat dan makanan yang kita sukai, serta berolahraga secara rutin untuk menjaga kesehatan tubuh kita. Menikmati hal-hal kecil yang ada di dalam hidup kita seperti meluangkan waktu untuk pergi bersama keluarga, sahabat ataupun melakukan hobi yang membuat diri kita menjadi lebih rileks.

Untuk itu, janganlah kita menyerah akan hal-hal yang membuat kita tumbang. Dewasa memang suatu hal yang menyebalkan. Namun, kita dapat meromantisasikan fase dewasa dengan berbagai hal yang menarik. Teruslah berkembang dan belajar hal-hal baru yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Terima dengan lapang dada segala sesuatu yang menimpa. Karena semua hal yang terjadi dalam hidup kita memiliki alasan yang tak pernah salah dan segala sesuatu hal yang terjadi memiliki makna yang dapat diambil untuk dijadikan pelajaran dalam lembar selanjutnya. Selalu bersyukur atas apa yang telah terjadi dalam hidup kita, dan segala kenikmatan yang telah kita miliki. Serta tidak lupa untuk selalu optimis bahwa segala impian yang telah kita rencanakan dapat tercapai. Jangan pernah takut untuk meminta bantuan kepada teman, keluarga, ataupun orang yang profesional dalam suatu bidang. Tidak ada salahnya untuk meminta bantuan saat kita membutuhkannya. Karena tumbuh dewasa adalah proses seumur hidup yang melibatkan banyak pembelajaran.

1 Like