Karier Sukses Seorang Pembalap MotoGP Valentino Rossi

rossi
Dilansir dari blogkuncoro, Motogp adalah kejuaran sepeda motor dunia yang sudah digelar sejak tahun 1949. Kejuaraan ini biasa disebut FIM MotoGP World Championship kelas utama dari seri balapan Grand Prix Sepeda Motor. Nama motogp adalah penerus kelas 500cc yang awalnya kejuaraan ini disebut 500cc atau basa disebut GP500. Pabrikan yang berlaga di kelas ini sebenarnya ada lima merek yang seluruhnya yaitu Honda, Yamaha, Suzuki, Aprilia, dan Ducati. Spesifikasi motor yang digunakan pada MotoGP merupakan yang paling kuat, tercanggih, dan paling maju di antara kelas Moto manapun.

Mantan pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, dinilai memiliki pengaruh yang besar terhadap MotoGp, daripada Giacomo Agostini yang juara 15 kali di semua kelas. Sejak menjalani debutnya di kelas 125cc pada 1996, Valentino Rossi sudah membukukan total sembilan gelar juara dunia di semua kelas balap. Kharisma serta selebrasi kemenangan Rossi yang unik telah merebut hati jutaan penggemar balap. Tidak hanya itu saja Valentino Rossi juga memiliki sejumlah basis suporter terbanyak dan juga fanatik daripada suporter pembalap lain.

Setelah terjun di motogp Valentino Rossi dijuluki sebagai The Doctor oleh warga italia karena profesinya sebagai pembalap motogp dan kini julukan itu telah menyebar ke seluruh dunia. Tidak hanya itu saja, the doctor juga mendirikan Academynya sendiri di Tavullia yang bernama VR46 Rider Academy yang didirikan pada tahun 2014. Tujuan Valentino Rossi membuat akademinya sendiri adalah Valentino Rossi ingin membagikan ilmu dan juga pengalamannya selama di motogp kepada para pembalap muda italia. Valentino Rossi juga menyediakan trek motorcross untuk para pembalap muda italia latihan. Akademi ini juga memiliki sejumlah talenta yang membalap di motogp seperti Francesco Bagnaia, Franco Morbidelli, Luca Marini, Marco Bezzecchi. Tidak hanya di motogp, ada juga rider VR46 yang berkompetisi di Moto2 yaitu Celestino Vietti dan Niccolo Antonelli.

Sudah ada sederet pembalap yang sudah punya nama di kelasnya masing-masing. Bahkan, pekan lalu, dalam MotoGP di Sirkuit Malaysia, ada pembalap jebolan sekolah yang didirikan pada 2013 itu, berdiri di podium Sirkuit Malaysia. Mereka adalah Francesco Bagnaia yang memulai star dari posisi sembilan. Seharusnya, ada 3 seandainya Marco Bezzecchi bisa mengejar yang ada di depannya dan Franco Morbidelli bisa memanfaatkan posisinya saat Starting Grid.

Berikut 4 murid Rossi yang karirnya bersinar di Moto GP 2022:

  1. Francesco Bagnaia

Tidak hanya Rossi saja yang memiliki julukan. Salah satu murid Rossi yaitu Francesco Bagnaia juga memiliki julukan yaitu Pecco. Setelah menyerap ilmu dari rossi pecco akhirnya bisa memberikan gelar juara moto2 pada tahun 2018. Bahkan pada gelaran Motogp tahun ini ia berhasil mempersembahkan gelar juara dunia Motogp 2022 untuk VR46 Academy untuk pertama kalinya.

  1. Luca Marini

Yang kedua adalah pembalap runner up Moto2 tahun 2020. Marini ada sebutan Luca Marini. Marini kini berada di urutan ketiga belas. Ia tampil di Moto GP menggunakan motor tim VR46 Academy yaitu tim milik Valentino Rossi sendiri. Meskipun belum bisa menjadi sosok yang begitu mengagumkan di musim ini. Tetapi dia sering finish dalam 10 besar.

  1. Marco Bezzecchi

Marco Bezzecchi merupakan salah satu lulusan akademi balap VR46 yang selalu tampil perkasa di kelas Moto GP musim ini. Seperti Luca Marini bezzecchi juga tampil menggunakan tim VR46. Meskipun dia berada di posisi empat belas klasemen tetapi bezzecchi pernah menyabet pole position pada Moto GP Thailand dan meraih podium pertama kali di kelas motogp yaitu di sirkuit Assen. Tidak hanya itu saja, bezzecchi juga meraih penghargaan Rookie terbaik pada motogp tahun ini atas penampilannya yang bagus.

  1. Franco Morbidelli

Franky merupakan murid pertama VR46 Rider Academy. Ia menyegel gelar Moto2 pada tahun 2017 dan bersama yamaha morbi pernah menjadi runner up Moto GP 2020. Tetapi sayangnya pada kejuaraan Moto GP tahun ini dia berada pada urutan sembilan belas klasemen dan belum pernah merasakan kemenangan.

Meskipun Valentino Rossi sudah resmi pensiun, tetapi masih ada penerus yang melanjutkan tekad dan juga semangat the doctor untuk memenangkan kejuaran motogp dan itu sudah dibuktikan oleh pecco yang secara resmi menjuarai motogp 2022. Sudah lebih dari satu tahun semenjak the doctor pensiun, masih banyak penonton yang menggunakan baju maupun topi ciri khas rossi yaitu warna kuning dan memiliki angka 46. Ini membuktikan bahwa rossi masih menjadi pembalap kesukaan mereka meskipun sudah pensiun.

1 Like