Oleh: Thersia Pinaka Ratna Ning Hapsari & M. Rohmadi
Weebly merupakan sarana untuk membuat website secara gratis berbasis widget yang memungkinkan pengguna untuk membuat halaman dengan mengekilik, menyeret, dan menjatuhkan elemen halaman yang berbeda seperti gambar, teks, atau konten interaktif, dan lainnya ke halaman dan mengisi konten. Banyak keunggulan menggunakan Weebly, diantaranya adalah dapat menarik perhatian serta memudahkan proses pembelajaran bagi siswa dan guru, meminimalisasi teknik ceramah, mudah, murah, dan memfasilitasi siswa dengan media digital yang dekat dengan kehidupannya, sehingga lebih memacu motivasi untuk melakukan kegiatan literasi di era digital.
Media pembelajaran ini dapat menyediakan tempat untuk memuat karya-karya siswa yang nantinya dapat dijadikan sebagai media galeri karya siswa. Hal tersebut akan memicu motivasi siswa dalam menciptakan suatu karya, sehingga guru terbantu dalam penugasan. Selanjutnya, media berbasis Weebly ini mudah dikembangkan. Selain itu, dengan media pembelajaran interaktif berbasis Weebly tidak memerlukan ruang penyimpanan yang banyak untuk mengakses melalui gawai, komputer ataupun laptop, serta biaya aksesnya pun tentu jauh lebih murah daripada media lainnya. Kemudian, media berbasis Weebly ini lebih fleksibel, dapat menyesuaikan di berbagai device dan sistem operasi.
Jalanesia merupakan akronim dari Pelajar Indonesia Belajar Bahasa Indonesia. Makna akronim ini diselaraskan sesuai tujuan pembuatan media ini yakni mendampingi para pelajar di Indonesia yang menempuh mata pelajaran wajib Bahasa Indonesia khususnya di tingkat SMP. Media pembelajaran ini dapat digunakan untuk menguatkan literasi baca tulis pelajar SMP dengan pendekatan digital. Pendekatan ini digunakan sesuai dengan perkembangan zaman dan kehidupan pelajar saat ini yang tumbuh dan berdampingan dengan teknologi, apalagi teknologi informasi. Dalam proses pembelajaran yang dilakukan, adanya media pembelajaran dianggap penting untuk menumbuhkan motivasi eksternal para pelajar untuk meningkatkan hasil belajar.
Makna akronim ini memiliki maksud lain selain maksud asli yang ditampilkan dari akronimnya. Jalanesia jika diterjemahkan menurut morfem terdiri dari Jala dan Nesia. Jala diartikan sebagai alat yang digunakan untuk menangkap, bukan hanya terbatas pada ikan saja melainkan meluas artinya pada hal lain yakni manusia dan pendidikan. Nesia sebagai bagian dari negara Indonesia dan bahasa negara yang digunakan oleh bangsa Indonesia. Maka kata Jalanesia memiliki makna mendalam, bahwa media atau alat yang diciptakan ini diharapkan dapat menarik minat dan digunakan oleh setiap masyarakat Indonesia untuk memperoleh pengetahuan atau pendidikan terkait bahasa Indonesia.
Jalanesia adalah sebuah inovasi media pembelajaran interaktif Bahasa Indonesia untuk tingkat SMP dengan memanfaatkan Weebly sebagai sarana gratis untuk membuatnya. Jalanesia dibuat dengan menampilkan beberapa menu seperti menu materi, galeri pengetahuan, galeri karya, dan evaluasi.
Siswa dapat memanfaatkan menu materi untuk membaca langsung berbagai materi mata pelajaran Bahasa Indonesia setingkat SMP mulai dari kelas VII sampai kelas IX. Selain membaca secara langsung melalui web, siswa dapat mengunduh terlebih dahulu fail materi dan salindia materi untuk dibaca pada gawai atau komputer pribadi tanpa membuka web kemudian. Dalam tampilan beranda dapat ditambahkan berbagai alat yang berupa ringkasan isi dari proses pembelajaran, seperti tombol presensi kelas, apersepsi untuk mengingatkan siswa pada pertemuan yang lalu, kolom komentar untuk berdiskusi, hingga tautan latihan soal sehingga siswa dapat mengerjakan langsung pada halaman tersebut.