Ingin Menjalin Hubungan LDR? Yuk Pertimbangkan Hal Ini Terlebih Dahulu!

LDR PICTURE
www.easel.ly

Apabila kita perhatikan di era anak muda jaman sekarang banyak sekali istilah asing yang digunakan dalam pergaulan mereka, tak jarang juga istilah asing ini mereka gunakan dalam kehidupan sehari hari mereka. Siapa sih yang tak mengenal istilah LDR (Long Distance Relationship) atau yang lebih sering dikenal dengan Hubungan Jarak Jauh.

Pada jaman dulu, fenomena hubungan jarak jauh merupakan hal yang normal dan sering terjadi di kalangan pasangan yang sudah mapan, pasangan yang salah satunya harus pindah untuk belajar maupun bekerja, menempuh pendidikan militer dan sebagainya. Namun di era anak muda jaman sekarang kita bahkan bisa mencintai seseorang yang berjarak jauh dari tempat tinggal kita, bahkan kita bisa mencintai seseorang sekalipun kita belum pernah mengenal dan menemuinya.

Dengan semakin canggihnya teknologi dan majunya internet saat ini, hubungan jarak jauh atau LDR bukanlah hal yang sulit lagi. Pada jaman dulu selain sangat susah untuk bertemu, pasangan yang menjalin hubungan jarak jauh juga sangat sulit untuk melakukan komunikasi yang intens. Hal ini dikarenakan mereka masih menggunakan alat komunikasi berupa surat yang dikirimkan melalui pos, atau menggunakan telepon umum (wartel) yang tentunya tidak disetiap tempat selalu ada. Sangat jauh berbeda dengan jaman sekarang dimana sudah tersedianya smartphone yang sudah dilengkapi fitur canggih berupa Video Call. Dengan adanya fitur ini kita tetap bisa bertatap muka melalui layar ponsel masing-masing meskipun kita berada ditempat yang berbeda. Hal tersebutlah yang akhirnya membuat kalangan anak muda jaman sekarang marak menjalin hubungan jarak jauh (Long Distance Relationship).

Tapi sama halnya dengan hubungan yang lainnya, hubungan LDR ini juga memiliki tantangan dan problematika sendiri bagi setiap pasangan yang menjalin hubungan ini. Tantangan apa sajakah yang dimaksud? Yuk simak penjelasannya dibawah ini,

  • Sulitnya untuk bertemu karena terhalang jarak dan waktu.
  • Memiliki emosi yang berlebih dikarenakan kurangnya rasa percaya terhadap pasangan.
  • Merasakan kesulitan untuk menemukan topik pembicaraan.
  • Selalu merasakan kesepian karena tidak hadirnya pasangan saat kita sedang mengalami kesulitan.
  • Penyelesaian masalah yang tertunda ketika sedang terjadi perbedaan pendapat.
  • Sulit menemukan waktu luang untuk menghubungi pasangan.
  • Sering merasakan kesedihan menahan rindu yang terlalu lama dipendam karena belum juga bertemu.

Namun banyak juga pasangan yang tidak bisa menghadapi tantangan tersebut dan berujung kandas begitu saja, hal tersebut terjadi karena salah satu di antara pasangan biasanya merasakan kesepian dan menginginkan hadirnya sosok pasangan yang selalu ada di dekatnya setiap saat. Dengan begitu perselingkuhan rentan terjadi dalam hubungan LDR ini dan dapat memberikan efek trauma pada korbannya.

Tapi jangan bersedih terlebih dahulu, karena tak sedikit juga pasangan yang bisa berhasil dalam hubungan LDR ini, bahkan bisa sampai melangkah ke jenjang yang lebih serius. Kunci dari hubungan LDR sendiri adalah komunikasi dan kepercayaan yang tinggi terhadap pasangan masing-masing, perlunya kesadaran bahwa kita sudah menjalin komitmen dengan seseorang yang kita sayangi dan rasa takut untuk mengecewakan kepercayaan yang telah diberikan dan takut untuk menyakiti perasaannya.

Nah jadi bagaimana, apakah teman-teman masih ingin menjalin hubungan jarak jauh ini? Tentu semua itu kembali lagi pada pilihan teman-teman sekalian, apakah teman-teman benar-benar sudah siap menjalin hubungan jarak jauh, apakah teman-teman sudah siap menanggung risiko hubungan jarak jauh, itu semua hanya diri teman-teman yang mengetahuinya. Tak lupa juga untuk tetap semangat bagi teman-teman diuar sana yang saat ini tengah menjalin hubungan jarak jauh dengan pasangannya, karena sejatinya untuk menemukan seseorang yang benar-benar tepat dan mampu mengerti kita untuk dibawa ke jenjang yang lebih serius tentulah tidak mudah. Banyak hal yang harus dikorbankan dan diperjuangkan untuk mendapatkan itu semua.
Ciayo semuanya.:blush: