BTS Meal : Korean Wave Ft. Makanan Cepat Saji

Korean Wave atau gelombang korea selalu identik dengan K-POP. Benarkah demikian! Faktanya Korean Wave lebih dari itu. Idealnya, tren hiburan pop korea meliputi drama korea, film korea, dan musik pop korea. Tetapi luar biasanya, Korean Wave menciptakan kondisi lebih luas dibandingkan hiburan ataupun tontonan semata. Korean Wave menjadi bagian kehidupan dan tumbuh sebagai suatu kebudayaan. Gelombang budaya yang besar ini mengubah perilaku, tren, bahkan tatatan kehidupan masyrakat.

Korean Wave mengacu pada istilah persebaran budaya pop Korea secara massif ke seluruh dunia. Korean Wave memacu masyarakat dunia mempelajari bahasa Korea dan kebudayaan Korea. Gelombang Korea yang pada mulanya ditujukan untuk penyelesaian krisis moneter, menjelma menjadi kebudayaan global yang mempengarui bisnis, keuangan, sosial, budaya, ekonomi, pendidikan, bahkan seluruh aspek kehidupan tidak terlepas dari pengaruh Korean Wave

Gelombang Korea pada situasi pandemi menggubah segmentasi penetrasi budaya korea pada masyarakat global. Ketidakmungkinan diadakan konser boyband, larangan penyelengaraan meet & great, atau pembatasan dalam agenda jumpa follower menjadikan pendekatan pangsa pasar berubah. Digitalisasi, visualisasi, dan optimlisasi teknologi merupakan cara paling efektive untuk penetarsi budaya dengan suatu masyarakat. Penayangan drama korea di TV domestik, iklan produk kecantikan korea di TV domestik, serta penggunaan artis korea pada produk lokal menunjukkan penetrasi budaya dan eksistensi budaya korea masih kental dimasa pandemik sekalipun.

BTS Meal merupakan contoh konkret tentang seberapa hebatnya Korean wave ini terjadi. Kolaborasi antara brand makanan cepat saji dan kelompok boyband korea menghasilkan pengaruh yang signifikan. Tingginya tingkat pembelian, banyaknya antrian, dan menjamurnya kerumunan diseluruh gerai turut mengonfirmasi preverensi pembelian dipengaruhi eksistensi tokoh idola, dalam hal ini idola boyband korea. Terlebih sistem pembelian pada makanan ini menggunakan sistem drive thru turut meningkatkan pengaruh Korean wave yang tidak hanya bagi penggemarnya, tetapi juga bagi lingkungan sosialnya

Dampak yang timbul atas animo BTS Meal mencakup banyak sektor, (1) Industri memiliki dampak paling diuntungkan atas animo ini. Produk makanan cepat saji memiliki konsumen banyak, dengan permintaan tinggi, dan intensitas yang lama. Tentu karena animo Korean Wave serta kepraktisan produk cepat saji sehingga industry cepat saji sangat diuntungkan. (2) Masyarakat, masyarakat penggemar korea khususnya BTS tentu sangat tertarik dengan produk ini. Hal ini karena penggemar korea pada masyarakat global memiliki tingkat fanatisme yang tinggi atau ketertarikan atas tokoh idolanya sangatlah besar. kedekatan dan Kepuasan psikologis menjadi dampak utama yang didapat oleh masyarakat penggemar BTS ini. (3) lingkungan sosial, misalnya layanan jasa pengiriman. Layanan jasa pengiriman memiliki intensitas pemesanan yang tinggi atas produk ini. Dampak finansialnya yakni pendapatan semakin tinggi. Misalpun ditemui bahwa waktu tunggu untuk memperoleh BTS Meal ini lama, ini adalah konsekuesnsi logis atas animo yang terjadi.

Eksistensi BTS Meal tentu tidak lepas dari keberadaan Korean Wave. Tren korea yang tersebar melalui berbagai alat dan media menjadikan tren ini semakin besar. Hal ini dikuatkan dengan teknologi informasi yang berkembang pesat menjadikan persebaran budaya lintas geografi menjadi hal yang biasa. Terlebih pada kebudayaan korea yang sudah sangat mengglobal membuat teknologi sebagai alat akselerasi persebaran budaya. Serta, keberadaan tokoh idola juga ikut andil dalam pemasiffan budaya ini. Terlebih seorang tokoh idola besar korea memiliki pengaruh dalam menggerakkan animo masyarakat.

1 Like