Anemia pada ibu hamil bisa diatasi dengan buah tomat?

Anemia_Image-post

Guys jangan salah loh buah tomat ternyata juga bisa mengurangi anemia pada ibu hamil,apakah kalian sudah tau? Setelah diberikan jus tomat selama 28 hari secara teratur dan diberikan 1 kali sehari dengan jenis tomat yang sama yaitu tomat buah, Tomat memiliki kandungan vitamin yang sangat baik sehingga bisa menaikkan kadar Hb dalam darah.
Hallo guys apakah kalian sudah tau apa itu anemia pada ibu hamil? Yah Anemia adalah suatu keadaan di mana kadar hemoglobin dalam darah di bawah normal. Hal ini bisa disebabkan oleh kurangnya zat gizi untuk pembentukan darah, seperti kekurangan zat besi, asam folat ataupun vitamin B12. Anemia yang paling sering terjadi terutama pada ibu hamil adalah anemia karena kekurangan zat besi (Fe),sehingga lebih dikenal dengan istilah Anemia Gizi Besi (AGB). Anemia defisiensi besi merupakan salah satu gangguan yang paling sering terjadi selama kehamilan (Sulistyoningsih, 2011) Anemia yang terjadi pada saat hamil dapat disebabkan karena banyaknya wanita yang memulai kehamilan dengan cadangan makanan yang kurang atau sebelum hamil sudah mengalami anemia. Ibu hamil membutuhkan asupan zat besi yang lebih banyak dibandingkan saat sebelum hamil. (Ammirudin, 2017) Asupan makanan yang tidak adekuat menyebabkan zat besi yang tersedia tidak mencukupi untuk sintesis hemoglobin karena defisiensi besi dalam makanan.
Untuk mengatasi anemia pada ibu hamil yaitu buah-buahan yang digunakan sebagai alternatif nutrisi tambahan untuk mengatasi anemia seperti buah tomat yang diketahui mengandung vitamin C dan zat besi yang tinggi. Sebelumnya dikenal suplemen vitamin C yang memberikan kemudahan untuk mendapatakan vitamin C dengan dosis tinggi. Selain itu mengkonsumsi buah juga memberikan manfaat yang lebih banyak disbanding minum suplemen kimiawi karena buah tidak hanya mengandung vitamin C tetapi buah juga mengandung serat dan senyawa fitokimia lainnya yang penting bagi tubuh.

2730350372

Jangan salah loh guys Buah Tomat diklasifikasikan sebagai buah dan sayuran yang mudah dibudidayakan di berbagai wilayah Indonesia. Tingginya kandungan air, daging buah yang segar, kulit berwarna kuning kemerahan, dengan rasa manis asam merupakan karakteristik yang paling menarik konsumen.
Buah tomat juga memiliki vitamin C atau yang dikenal dengan nama asam askorbat merupakan vitamin yang mudah larut dalam air, berbentuk kristal putih, dan mudah teroksidasi jika terpapar udara. Vitamin C memiliki peranan yang sangat penting bagi tubuh dan pada ibu hamil yaitu sebagai antioksidan alami, antikanker, menjaga kesehatan gigi dan gusi, serta menjaga daya tahan tubuh dan mengatasi anemia pada ibu hamil (Tareen dkk., 2015).
Tomat yang matang memiliki kadar vitamin C yang lebih tinggi dibandingkan yang mentah ataupun lewat matang. Hal ini disebabkan oleh meningkatnya kadar gula pada buah yang lewat matang sehingga kadar vitamin C akan berkurang (Rahmandkk., 2015) sedangkan pada keadaan mentah, kemampuan tumbuhan dalam melakukan biosintetik vitamin C masih rendah (Valšíková-Frey dkk., 2018).
Kesimpulan :
Anemia adalah suatu keadaan di mana kadar hemoglobin dalam darah di bawah normal. Bagaimana buah tomat bisa dikatakan untuk mengatasi anemia pada ibu hamil, ya buah tomat juga bisa mengatasi anemia pada ibu hamil dikarenakan buah tomat memiliki Vitamin C dan mengandung zat besi yang tinggi.