Mengejar kampus impian

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, haii teman-teman semua disini saya akan bercerita mengenai perjalanan saya mendapatkan univeritas. Sebelumnya saya adalah salah satu mahasiswa dari D3 Akuntansi PSDKU atau Program Studi diluar Kampus Utama yang beralamat di Jl. Imam Bonjol, Sumbersoko, Pandean, Kec. Mejayan, Madiun, Jawa Timur dengan kode pos 63153. Saya diterima di kampus UNS (Univeristas Sebelas Maret) Madiun setelah saya ditolak UNS Pusat sebanyak 6 kali. Gimana rasanya ditolak 6 kali? Yaa pasti sedihlah sudah gagal berkali-kali dan kecewa pada diri saya sendiri. Pada saat pengumuman pendaftaran yang ke 7 saya sudah pasrah pasti tidak keterima di UNS lagi dan itu adalah jalur pendaftaran yang terakhir untuk masuk ke UNS. Tapi Qadarullah UNS membuka pendaftaran diploma lagi yang menggunakan nilai UTBK pada saat SBMPTN dulu. Sebenarnya saya sudah menyerah untuk tidak mendaftar lagi karena pasti tidak keterima. Tetapi ada orang tua dan guru les saya yang mensupport saya untuk mencoba mendaftar lagi karena mungkin saya akan keterima untuk yang ke 7 ini. Saya mendapat motivasi seperti ini “Siapa tahu keberhasilanmu berada di langkah yang ke 7 ini”. Akhirnya saya memutuskan untuk mendaftar diploma dan sarjana lagi yang mengunakan nilai UTBK-SBMPTN. Saya mengambil jurusan S1 Pendidikan Luar Biasa dan S1 Pendidikan PAUD untuk yang sarjana dan yang diploma saya mengambil D3 Akuntansi PSDKU. Alhamdulillah pada tanggal 11 September 2020 saya diterima di Akuntansi PSDKU Madiun. Saya sangat bersyukur bisa kuliah di UNS yang merupakan termasuk kampus favorite. Dan sementara itu, di Madiun saya bisa tinggal di rumah nenek tanpa harus nge-kost dan bisa lebih mandiri karena jauh dari orangtua. Dan sekian sedikit cerita yang dapat saya sampaikan kurang lebihnya saya mohon maaf, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

3 Likes

Ditolak tujuh kali. :astonished:
Hebat semangatnya.

Kebayang aja kalau orang lagi pacaran. Trus cowok nembak cewek enam kali, ditolak terus. Baru yang ketujuh jadian. Senang banget itu.