Matahari Menangis

Matahari Menangis
Karya : Marsella Friskana Puteri

Lelehan air mata
Menatap langit yang penuh cerita
Mengisahkan tangisan setiap insan
Memendam sebuah harapan
Seperti pungguk merindukan bulan
Banyak orang yang tak menerima kenyataan

Dunia telah digoncang kan
Cahaya pelita telah dipadamkan
Hanya terdapat setitik harapan
Yang mengisahkan tangisan setiap insan
Mengikhlaskan segala cobaan
Memupuskan sebuah angan-angan

Deraian air mata yang suci
Menggetarkan jiwa negri ini
Melihat tangisan bumi pertiwi
Merindukan pelipur lara dihati
Doapun terintih-rintih
Menginginkan semua kembali
Seperti dulu lagi…

Cipta cinta yang abadi
Jiwa pun telah mengarungi
Kutuliskan cerita ini
Demi negri tercinta ini…

5 Likes

Suka. Bagus banget.

Mau balas sama puisi, cuma belum ada ide. Balas pakai komentar ajah

:sparkling_heart::sparkling_heart::sparkling_heart:

“Seperti pungguk merindukan bulan”, bagian ini ngingetin kisah klasik dari tanah Melayu. Di mana kisah cinta beda kasta yang berakhir pilu. Si pungguk pun harus sembunyi dari terangnya surya yg menimpa dunia.

1 Like