Bingung Nyari Kota yang Nyaman? Ingat 5M3T

Kota Solo mendapatkan penghargaan sebagai kota paling layak huni di Indonesia. Penghargaan tersebut diberikan oleh Ikatan Ahli Perencanaan Indonesia (IAP) Indonesia. Dari survey di 26 kota dari 19 provinsi, Kota Solo menjadi kota dengan nilai indeks layak huni paling tinggi dengan nilai 66,9 %. Jika kalian ingin tahu alasan Solo menjadi kota paling layak huni, maka ingat 5M3T. Apa kepanjangan dari 5M3T? Simak penjelasan di bawah ini. (Kota Ternyaman di Indonesia – solopos.com)

  1. Murah Biaya Hidupnya
    Sudah tidak diragukan lagi kalu Kota Soal smemang sudah terkenal dengan biaya hdupnya yang murah. Dari beberapa sumber yang saya baca, ternyata Solo juga diklaim sebagai kota dengan biaya hidup termurah di Indonesia. Bahkan untuk membeli makanan, dengan bermodalkan Rp4.000-Rp10.000, kamu bisa mendapatkan satu porsi makanan. Sangat murah kan? Hanya dengan mengeluarkan Rp. 20.000 saja kamu sudah bisa makan seharian.
    1

  2. Murah dan Lengkap Fasilitasnya
    Jika kalian hidup di Solo, kalian tidak akan kebingungan untuk berpergian atau jalan-jalan. Karena Solo sudah dilengkapi dengan fasilitas publik yang lengkap dan bisa dibilang sudah maju, tentunya dengan biaya yang murah. Transportasi publik yang tersedia meliputi BST ( Batik Solo Trans), kereta api, ojek online, taksi, becak, dll.

    2

  3. Masyarakatnya Ramah
    Sudah tidak heran lagi jika Solo dikenal dengan masyarakatnya yang ramah dan murah senyum karena kota tersebut sangat kental dengan budaya Jawa. Masyarakatnya tidak pandang bulu, mau penduduk sekitar ataupun pendatang kamu tetap mendapatkan kehangatan dari mereka. Keramahan mereka bisa dilihat ketika Anda senyum ke mereka maka akan dibalas juga dengan senyuman hangat dari mereka.

    3

  4. Melimpah Kulinernya
    Bicara Kota Solo tidak bisa lepas dari kulinernya. Kota yang ramai penduduknya ini terdapat beragam kuliner yang harus dicoba baik oleh pendatang maupun warganya. Mulai dari nasi liwet, sate tengkleng, sate kambing, serabi, bakso dan mie ayamnya hingga aneka jajanan pasar yang menggugah selera.

    4

  5. Melimpah Wisatanya
    Tempat wisata merupakan salah satu aspek yang perlu dipertimbangkan ketika akan menetap di suatu kota. Kalau kamu pindah ke Solo, tidak susah khawatir untuk mendapatkan tempat wisata yang menarik. Kota ini memiliki banyak wisata baik wisata alam, sejarah, budaya, sampai wisata religi. Untuk tempat wisata yang terkenal yaitu keraton, benteng vandeburg, dan bekas pabrik gula di Colomadu.

    5

  6. Toleran
    Perbedaan suku dan agama tidaklah menjadi masalah di Solo, apalagi jika kamu seorang pendatang dan memutuskan menetap di kota ini. Masyarakat dan lingkungan Solo menjujunjung tinggi perbedaan, sehingga berbagai perbedaan tetap bisa hidup rukun dan berdampingan.

    6

  7. Tertata
    Penataan di Kota Solo tergolong sangat baik. Hal ini terlihat dari tingkat kemacetannya yang tidak separah kota-kota besar di Indonesia. Kebersihan di kota ini juga termasuk yang baik karena setiap pagi pasti banyak petugas yang mengecek serta membersihkan lingkungan di kota ini. Kota Solo juga pernah meraih penghargaan yaitu kota dengan kualitas udara bersih dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

    7

  8. Tradisi dan Budaya
    Yang perlu Anda banggakan apabila hidup di Kota Solo yaitu kota ini masih mengangkat budaya dan tradisi yang begitu kental. Masih banyak acara kebudayaan yang penuh tradisi sering digelar di Kota Solo, seperti, Sekaten, Kirab Malam 1 Sura hingga Tari Bedhaya Ketawang, Grebeg Sudiro, dll.
    8

Sudah tahu kan apa itu 5M3T? Memang benar Solo terkenal dengan kehidupannya yang murah dan wisata serta kulinernya yang melimpah. Itulah beberapa alasan yang membuat Solo menjadi kota yang tepat untuk ditinggali. Tidak heran jika kota ini mendapat predikat sebagai kota paling nyaman alias layak huni di Indonesia karena memang saya sudah membuktikan sendiri keramahan para warga disini.

Referensi:
solopos.com
idntimes.com